Dari apa yang terlihat pada chart 4 jam, instrumen komoditi Gas Alam nampak terlihat bergerak didalam channel Bearish Pitchfork dan hal ini pun juga telah dikonfirmasi oleh pergerakan harganya yang bergerak dibawah WMA (30 Shift 2) yang memiliki kemiringan yang menukik turun serta munculnya Divergence antara pergerakan harga dengan indikator Stochastic Oscillator sehingga berdasarkan fakta-fakta ini, dalam waktu dekat #NG mungkin saja akan retrace menguat untuk menguji level area Bearish Fair Value Gap namun selama tidak tembus dan menutup diatas level 4,247 maka #NG berpotensi untuk kembali melemah turun untuk menguji 3,864 bila berhasil ditembus dan menutup dibawah level tersebut maka #NG akan melanjutkan pelemahannya hingga ke level 3,761 dan bila momentum pelemahan serta volatilitasnya mendukung maka 3,627 sebagai target berikutnya.
(Disclaimer)