Berita Industri Kripto:
Bursa kripto Meksiko, Bitso, bergabung dengan platform crowdfunding Donadora untuk meluncurkan sistem donasi berbasis kriptografi. Platform ini akan membantu mengumpulkan dana untuk membeli makanan bagi keluarga yang paling terkena dampak krisis yang disebabkan oleh COVID-19.
Menurut sebuah laporan yang diterbitkan oleh media Meksiko, setiap paket makanan yang dikirim akan bernilai 150 Peso Meksiko. Jumlah ini akan cukup untuk memberi makan keluarga 4-6 orang dalam seminggu. Opsi donasi mencakup mata uang fiat dan berbagai kriptokurensi seperti Bitcoin, Ethereum dan XRP. Bursa saham lokal menyatakan bahwa donasi kriptografi adalah metode pembiayaan yang sangat efektif oleh masyarakat. Ini karena sifat desentralisasi kriptografi dan fakta bahwa siapa pun di dunia dapat berpartisipasi dalam inisiatif tersebut.
Sebelumnya, portal industri melaporkan kampanye crowdfunding kriptografis lain yang dilakukan pada bulan April oleh Palang Merah Italia. Kampanye ini bertujuan untuk membangun infrastruktur medis canggih untuk memerangi COVID-19 di Italia. Berkat usaha ini, Plaang Merah Italia berhasil mengumpulkan $10.000 dalam empat minggu.
Outlook Pasar Teknikal:
Pasar ETH/USD telah membentuk titik tertinggi lokal baru selama rally di level $216 dan saat ini tengah mengkonsolidasikan kenaikan di sekitra level $210 dalam rentang sempit. Momentum di belakang gerakan naik kuat, namun kondisi pasar sangat overbought di chart timeframe harian, sehingga rally mungkin berumur pendek. Namun, target selanjutnya bagi bull nampak di level $217.65 dan $225.84. Support teknikal terdekat nampak di level $204.50.
Pivot Point Mingguan:
WR3 - $259.01
WR2 - $231.70
WR1 - $222.59
Pivot Mingguan - $197.56
WS1 - $188.48
WS2 - $163.94
WS3 - $154.56
Rekomendasi Trading:
Tren timeframe jangka panjang Ethereum tetap turun dan selama level $288 tidak ditembus, semua rally akan dianggap sebagai gerakan korektif tren sebaliknya. Inilah mengapa posisi short kini lebih diutamakan.
