Harga saham Alibaba turun sebesar 9% pada hari senin dan mencapai level terendah sejak Juni. Selama dua sesi terakhir, kapitalisasi perusahaan di bursa saham Hong Kong sendiri telah turun hampir sebesar $ 116 miliar.
Pekan lalu, otoritas Cina menyatakan mereka akan meluncurkan penyelidikan antitrust terhadap Alibaba. Bank Sentral Cina kemudian meminta Ant Group, anak perusahaan Alibaba, untuk mengatur ulang pinjaman dan operasi layanan keuangan konsumen lainnya.
Baru-baru ini, Jack Ma, pendiri Alibaba, mengkritik regulator keuangan dan bank RRT, dengan mengatakan sistem regulasi negara tersebut menghambat inovasi dan perlu direformasi. Pernyataan ini kemudian memicu tekanan pada perusahaan tersebut.
Menurut para analis, dalam waktu dekat, saham Alibaba mungkin akan terus menurun, namun penurunan saham tersebut dapat menarik unvestor jangka panjang. Bank Nomura menegaskan kembali rekomendasi Beli untuk saham dan target harga $ 361. Pada penutupan perdagangan Kamis, kuotasi adalah $ 222.