Pasangan AUD / USD
Pada Selasa, dolar Australia naik 30 poin terlepas dari penurunan suku bunga RBA dari 1,25% ke 1,00%. Hal ini sebagian disebabkan keputusan yang diperkirakan dan sebagian dari latar belakang eksternal yang tenang setelah kekhawatiran pada Senin yang berakibat pelemahan lebih dari 60 poin. Secara teknis, koreksi terjadi dari support garis channel harga yang tertanam di grafik harian, namun tren umum tetap turun. Marlin Oscillator tidak keluar dari zona "bear" pada skala H4.
Skenario tersebut juga dapat terealisasi dengan pertumbuhna ke batas atas channel harga - 0,7040. Hal ini dapat terjadi jika mata uang Eropa lesu atau bahkan terkoreksi. Tentu saja, pertumbuhan dolar Australia akan berumur pendek dalam kasus ini. Untuk penurunan harga jangka menengah, penurunan ke bawah support kuat garis channel harga dan garis MACD di bawah 0,6950 di grafik skala harian diperlukan. Target penurunan di support garis yang tertanam di 0,6843 di channel harga harian. Dari sudut pandang praktis, disarankan untuk melanjutkan trading hanya pada Jumat, di mana data tenaga kerja AS akan rilis.