Pasangan EUR/USD memantul dalam jangka pendek karena indeks dolar dalam fase korektif. Pasangan mata uang ini mungkin kembali jatuh kapan pun jika DXY mulai kembali naik. Pantulan saat ini mungkin menunjukkan pola continuation.
Kemarin, USD menerima pukulan dari indikator Klaim Pengangguran AS yang melaporkan data yang lebih buruk daripada ekspektasi. Hari ini, PPI Jerman diperkirakan akan melaporkan pertumbuhan sebesar 2,0% dibanding angka 2,3% dalam periode laporan sebelumnya, sementara Neraca Transaksi Berjalan zona euro mungkin meningkat dari 13,4 T menjadi 16,2 T.
Indeks dolar terjebak dalam channel menurun. Data penjualan ritel Kanada mungkin berdampak kuat pada DXY hari ini, sehingga Anda harus berhati-hati.
EUR/USD Dekat Resistance!
EUR/USD menemukan support di lower median line (LML) pitchfork menurun dan saat ini menguji level retracement 23,6%. Setelah mengabaikan inside sliding line (SL) pitchfork menurun, EUR/USD mungkin mendekati dan mencapai median line (ML) yang berperan sebagai resistance dinamis.
Pola bearish, false breakout di sekitar penghalang dinamis ini mungkin menandakan bahwa rebound telah usai dan pasangan ini mungkin berbalik ke bawah.
Prospek EUR/USD!
Rebound saat ini pasca penurunan besar-besaran merupakan hal yang wajar. False breakout melalui median line (ML) pitchfork menurun atau pola bearish lainnya mungkin menandakan bahwa pasangan EUR/USD mungkin kembali turun.
Pada timeframe yang lebih kecil, pola bearish mungkin berupa channel naik, di mana lolosnya harga dari pola ini mungkin menghasilkan peluang short baru. Gerakan naik yang lebih besar mungkin diaktifkan oleh breakout valid ke atas median line (ML).