Utama Kuotasi Kalendar Forum
flag

FX.co ★ Analisis dan rekomendasi trading untuk EUR/USD dan GBP/USD pada 10 Desember

parent
Analisis Forex:::2020-12-10T09:37:00

Analisis dan rekomendasi trading untuk EUR/USD dan GBP/USD pada 10 Desember

Analisis transaksi dalam EUR/USD

Long positions dari 1.2139 tidak menghasilkan banyak profit, karena setelah kenaikan tipis dari area ini, pasar berhenti dan kemudian berbalik sepenuhnya. Ini menandakan bahwa tekanan pada euro tetap ada, khususnya menjelang rapat ECB, yang selama rapat perubahan signifikan terhadap program stimulus ekonomi dibuat. Sedangkan untuk short position dari 1.2108, mereka menghasilkan profit yang lebih besar sebanyak 40 pip, yang sepenuhnya menutup kerugian dari transaksi sebelumnya.

Analisis dan rekomendasi trading untuk EUR/USD dan GBP/USD pada 10 Desember

Rekomendasi trading untuk 10 Desember

ECB akan mengadakan rapat hari ini, selama rapat perubahan signifikan terhadap program stimulus ekonomi dibuat. Beredar juga rumor bahwa ECB akan beralih ke intervensi verbal dan ini akan terus memperlemah posisi euro di pasar. Tapi jika Christine Lagarde tidak mengumumkan ini dalam pernyataannya, maka permintaan untuk euro akan kembali dengan cepat, karena risk appetite di pasar cukup tinggi saat ini.

Pada waktu yang sama, laporan mengenai inflasi dan pasar buruh AS akan dirilis, dimana banyak yang mengharapkan angka klaim tunjangan pengangguran terus tumbuh karena pandemi virus corona yang merajalela. Namun, performa yang lemah seperti ini akan memicu penurunan dalam dolar AS dan oleh karena itu, kenaikan dalam euro.

Analisis dan rekomendasi trading untuk EUR/USD dan GBP/USD pada 10 Desember

  • Buka long position saat euro mencapai kuotasi 1.2110 (garis hijau pada chart) dan kemudian take profit di level 1.2161. Namun, pertumbuhan hanya dapat terjadi jika ECB tidak membuat perubahan besar dalam kebijakan moneternya.
  • Buka short position saat euro mencapai kuotasi 1.2086 (garis merah pada chart) dan kemudian take profit di kisaran 1.2036. Namun, lakukan ini hanya jika Christine Lagarde mengisyaratkan diberlakukannya suku bunga negatif.

Analisis transaksi dalam GBP/USD

Kemarin, pound naik karena optimisme bahwa Boris Johnson dan Ursula von der Leyen akan dapat merampungkan kesepakatan. Namun, ternyata, harapan tersebut tidak terwujud. Bagaimanapun, harga menyentuh 1.3391 telah memicu kenaikan yang lebih besar lebih dari 70 pip, tapi sebelum perjanjian ditandatangani, kenaikan yang lebih besar dari pound sulit diharapkan.

Analisis dan rekomendasi trading untuk EUR/USD dan GBP/USD pada 10 Desember

Rekomendasi trading untuk 10 Desember

Keputusan untuk melanjutkan negosiasi hingga akhir pekan ini dikalahkan oleh volatilitas, yang menyebabkan pasangan GBP/USD bertahan dalam channel sideways. Meskipun pertemuan antara Johnson dan Leyen tidak berhasil, pasar tidak begitu kecewa dan banyak trader yang masih bertaruh pada penguatan lebih lanjut pound. Jika isu mengenai penangkapan ikan diatasi, mata uang tersebt aka menerima dukungan lebih dari pemain besar, yang akan memicu gelombang pertumbuhan baru dalam pasangan GBP/USD.

Sementara itu, hari ini laporan mengenai PDB dan produksi industri Inggris akan dirilis, data ini dapat memberikan tekanan pada pound Inggris, khususnya jika laporannya dirilis lebih buruk dari perkiraan.

Analisis dan rekomendasi trading untuk EUR/USD dan GBP/USD pada 10 Desember

  • Buka long position saat kuotasi mencapai level 1.3385 (garis hijau pada chart) dan kemudian take profit di sekitar level 1.3544 (garis hijau yang lebih tebal pada chart). Kabar baik mengenai Brexit, serta data baik dari PDB Inggris, dapat memperkuat posisi pound Inggris.
  • Buka short position saat kuotasi mencapai level 1.3345 (garis merah pada chart) dan kemudian take profit di kisaran level 1.3227. Kabar buruk mengenai Brexit akan melanjutkan tren penurunan dalam pasangan GBP/USD.
Analyst InstaForex
Bagikan artikel ini:
parent
loader...
all-was_read__icon
Anda telah menyaksikan semua publikasi
terbaik saat ini.
Kami sudah mencari sesuatu yang menarik untukmu...
all-was_read__star
Baru saja diterbitkan:
loader...
Publikasi lebih baru...