Utama Kuotasi Kalendar Forum
flag

FX.co ★ Konflik Ukraina-Rusia, hari ke-43. Apa yang sedang terjadi di dunia?

parent
Analisis Forex:::2022-04-07T05:43:41

Konflik Ukraina-Rusia, hari ke-43. Apa yang sedang terjadi di dunia?

Konflik Ukraina-Rusia, hari ke-43. Apa yang sedang terjadi di dunia?

Indeks pasar saham utama AS – Dow Jones, NASDAQ dam S&P 500 – berakhir pada hari Rabu dengan penurunan baru. Dari sudut pandang kami, penurunan pasar saat ini adalah skenario yang paling mungkin. Kami masih belum mengerti apa yang menyebabkan pertumbuhan pasar dalam 2 hingga 3 minggu terakhir, tetapi faktanya tetap bahwa tidak ada alasan yang bagus untuk pertumbuhan indeks saham dan saham AS saat ini. Minggu ini, beberapa pidato oleh perwakilan Fed telah berlangsung dan secara keseluruhan mengatakan bahwa penting untuk melawan inflasi dengan cara yang lebih radikal daripada yang dimaksudkan semula. Saat ini, hampir tidak ada yang meragukan bahwa suku bunga utama akan dinaikkan sebesar 0,5% pada pertemuan bulan Mei sekaligus, dan bank investasi besar Goldman Sachs mengatakan bahwa pada bulan Juni suku bunga juga akan dinaikkan 0,5%. Selain itu, apa yang bahkan lebih penting dari kenaikan suku bunga, pada bulan Mei, kemungkinan besar, pembongkaran neraca Fed, yang saat ini mencapai hampir $9 triliun, akan dimulai. Ini berarti bahwa program "anti-QE" akan dimulai. Saat ini, treasury dan obligasi hipotek tidak akan dibeli oleh Fed tetapi dijual. Sangat mudah untuk menebak bahwa jika pembelian sekuritas adalah langkah yang memicu, maka penjualan sekuritas akan menjadi langkah pengetatan. Akibatnya, kita mendapatkan faktor baru dari turunnya semua aset berisiko.

Sementara itu, konflik geopolitik di Ukraina sedang mengalami tahap persiapan untuk pertempuran baru. Seperti yang telah kami katakan, tantara Rusia telah meninggalkan wilayah Kyiv, Chernihiv, dan Sumy. Selain itu, menurut intelijen Amerika, Kremlin akan memusatkan pasukannya hanya di Timur dan Tenggara Ukraina. Oleh karena itu, tidak ada keraguan bahwa peta operasi militer hanya akan pindah sekarang ke wilayah yang ditentukan. Mariupol bertahan dengan kekuatan terakhirnya, pemboman Nikolaev terus beranjut, meskipun AFU berhasil mendorong pasukan Rusia ke perbatasan dengan wilayah Kherson. Namun demikian, Kremlin mungkin akan mencoba merebut Nikolaev. Jika hal ini terjadi, maka tidak ada keraguan bahwa akan ada upaya untuk menangkap Odesa, yang dapat diambil dari tiga sisi sekaligus: Transnistria, Nikolaev, dan Laut Hitam. Dengan demikian, dalam waktu dekat, para ahli militer mengharapkan eskalasi konflik militer, dan tampaknya semua orang telah melupakan pembicaraan damai. Setidaknya selama seminggu terakhir, belum ada berita mengenai komunikasi antara delegasi Ukraina dan Rusia. Seperti yang kami perkirakan, para pihak tidak dapat dan tidak akan dapat menyetujui Krimea dan Donbas, oleh karena itu, sampai posisi salah satu pihak berubah secara dramatis, tidak ada gunanya mengandalkan penyelesaian "operasi khusus" yang akan segera terjadi. Seluruh situasi di Ukraina semakin bergerak ke tahap "Donbas 2.0", hanya garis depan yang sekarang akan jauh lebih panjang, hampir di seluruh bagian timur Ukraina.

Analyst InstaForex
Bagikan artikel ini:
parent
loader...
all-was_read__icon
Anda telah menyaksikan semua publikasi
terbaik saat ini.
Kami sudah mencari sesuatu yang menarik untukmu...
all-was_read__star
Baru saja diterbitkan:
loader...
Publikasi lebih baru...