Utama Kuotasi Kalendar Forum
flag

FX.co ★ Tips trading untuk pemula untuk trading EUR/USD pada 13 April 2022

parent
Analisis Forex:::2022-04-13T09:02:49

Tips trading untuk pemula untuk trading EUR/USD pada 13 April 2022

Gambaran trading kemarin dan tips pada EUR/USD

Level 1,0865 diuji ketika MACD memulai penurunannya dari level nol. Pergerakan harga ini membuktikan keputusan yang tepat untuk jual EUR mengikuti tren penurunan. Sayangnya, setelah pasangan ini turun 10 pip, tekanan penjualan surut dan harga tidak turun lebih dalam. Setelahnya, skenario yang sama berulang. Menyusul penurunan 10 pip, penjual meninggalkan pasar yang memungkinkan EUR untuk meraih pijakan setelah data inflasi AS dirilis. Tes di 1,0887 bersamaan dengan waktu ketika MACD memulai kenaikannya dari level nol. Itu tampak seperti skenario yang sempurna untuk beli EUR. Namun, long position yang dibuka pada waktu itu menghasilkan kerugian. Pada pertengahan sesi Amerika, saya melihat sinyal bagus untuk jual EUR setelah tes ketiga 1,0865. Hasilnya, EUR/USD turun lebih dari 40 pip. Pergerakan ini memungkinkan trader untuk mengganti penurunan di pagi hari dan menghasilkan sesuatu.

Tips trading untuk pemula untuk trading EUR/USD pada 13 April 2022

Sedangkan untuk kalender ekonomi, CPI Jerman serta indeks sentimen bisnis ZEW untuk Jerman dan Zona EUro tidak memberikan kejutan apapun meskipun angka aktual ZEW ternyata lebih baik dari yang diharapkan. Di AS, Departemen Tenaga Kerja AS melaporkan bahwa CPI melonjak ke 8,5% per tahun pada bulan Maret menyusul kenaikan sebesar 7,9% pada bulan Februari. Inflasi konsumen naik 1,2% dari sebulan lalu. Pernyataan dari Wakil Ketua FEd Lael Brainard mendorong dolar AS pada siang hari. Kalender ekonomi mengingatkan kita mengenai data produksi industri Italia dan CPI Spanyol yang akan dirilis pada jam perdagangan Eropa. Laporan tersebut akan sulit mempengaruhi sentimen pasar. Untuk alasan ini, saya memprediksi EUR/USD tetap di bawah tekanan. Jadi, saya sarankan rencana trading No 1 untuk jual pasangan ini.

Pada siang hari, AS akan melaporkan inflasi industrinya, termasuk PPI dan PPI Inti. Data yang positif akan memperkuat kekuatan dolar AS dan berharap untuk pengetatan moneter yang agresif oleh Federal Reserve.

Sinyal beli

Skenario 1. Hari ini kita dapat beli EUR jika harga mencapai 1,0845 yang ditunjukkan oleh garis hijau pada chart. Target kenaikan terlihat di 1,0886. Level 1,0886 adalah level untuk keluar dari pasar dan jual EUR. dengan pertimbangan penurunan 20-25 pip dari titik entri. Namun, muncul katalis untuk pertumbuhan EUR yang kuat hari ini. Pada waktu yang sama, melambungnya inflasi di AS mengkonfirmasi retorika Fed pada kebijakan moneter. Penting! Sebelum membeli EUR/USD, pastikan indikator MACD di atas level nol, yang memulai pertumbuhan dari sana.

Skenario 2. Kita dapat beli EUR hari ini jika harga mencapai 1,0822, tapi indikator MACD harus berada dalam zona oversold. Ini akan membatasi pergerakan bearish dan membalikkan jalur lintasannya ke atas. Harga dapat naik ke 1,0845 dan 1,0886.

Sinyal jual

Skenario 1. Kita dapat jual EUR setelah harga mencapai 1,0822 yang ditunjukkan oleh garis merah pada chart. Target penurunan ditentukan di 1,0784 dimana saya sarankan untuk meninggalkan pasar. Olehkarena itu, kita dapat beli EUR ketika harga bergerak sebaliknya, dengan pertimbangan 20-25 pip ke arah berlawanan. EUR akan diperdagangkan di bawah tekanan penjualan karena ketegangan geopolitik menarik turun aset-aset berisiko. Tidak ada dasar untuk membeli EUR. Bahkan, inflasi yang tidak terkendali di UE akan menyebabkan resesi cepat atau lambat. Penting! Sebelum jual, pastikan indikator MACD di bawah level nol, yang memulai penurunan dari sana.

Skenario 2. Selain itu, kita dapat jual EUR jika harga naik ke 1,0845, tapi indikator MACD harus berada dalam zona overbought yang akan membatasi pergerakan kenaikan dan membalikkan jalur lintasannya ke bawah. Pasangan mata uang ini kemungkinan akan turun ke 1,0822 dan 1,0784.

Tips trading untuk pemula untuk trading EUR/USD pada 13 April 2022

Deskripsi chart:

Pada chart:

Garis hijau tipis menunjukkan titik entri dimana anda dapat membeli instrumen trading.

Garis hijau tebal adalah harga estimasi dimana anda dapat menempatkan order Take Profit atau mengunci profit oleh diri anda sendiri karena harga tidak mungkin naik di atas level ini.

Garis merah tipis adalah titik entri dimana anda dapat menjual instrumen tersebut.

Garis merah tebal adalah harga estimasi dimana anda dapat menempatkan order Take Profit atau mengunci profit oleh diri anda sendiri karena harga tidak mungkin turun di bawah level ini.

Indikator MACD. Ketika memasuki pasar, penting untuk memperhatikan zona-zona overbought dan oversold.

Penting. Trader pemula perlu sangat berhati-hati ketika mengambil keputusan untuk memasuki pasar. Sebelum perilisan laporan penting, lebih baik menjauhi pasar agar tidak terjebak dalam fluktuasi tajam kurs mata uang. Jika anda memutuskan untuk trading selama perilisan berita, maka selalu tempatkan stop order untuk meminimalisir kerugian. Tanpa menempatkan stop order, anda dapat dengan cepat kehilangan deposit anda, khususnya jika anda tidak menggunakan manajemen uang dan trading dalam volume yang besar.

Ingat bahwa untuk trading yang sukses, anda perlu memiliki rencana trading yang jelas. Mengambil keputusan trading yang spontan berdasarkan situasi pasar sama saja dengan strategi untuk kalah bagi trader intraday.

Analyst InstaForex
Bagikan artikel ini:
parent
loader...
all-was_read__icon
Anda telah menyaksikan semua publikasi
terbaik saat ini.
Kami sudah mencari sesuatu yang menarik untukmu...
all-was_read__star
Baru saja diterbitkan:
loader...
Publikasi lebih baru...