Utama Kuotasi Kalendar Forum
flag

FX.co ★ Perkiraan terbaru untuk GBP/USD pada 30/06/2022

parent
Analisis Forex:::2022-06-30T07:19:41

Perkiraan terbaru untuk GBP/USD pada 30/06/2022

Pound terkunci dalam kisaran 1,22-1,23 selama hampir dua pekan dan tidak dapat keluar dari sana. Dan dalam teorinya, sehari sebelumnya pound mendekati batas bawah dari kisaran harga itu, pergerakan berbalik diperkirakan telah terjadi ke batas atas. Namun, kemarin pound secara meyakinkan menembus melalui batas bawah. Dan ini terjadi sementara data final mengenai PDB Amerika Serikat dirilis, yang pertama-tama, sama dnegan estimasi awal yang telah lama dipertimbangkan oleh pasar dan kedua, menunjukkan perlambatan dalam pertumbuhan ekonomi dari 5,5% ke 3,5%. Dengan kata lain, data-data ini tidak dapat menjadi alasan untuk dolar menguat.

Perubahan dalam PDB (Amerika Serikat):

Perkiraan terbaru untuk GBP/USD pada 30/06/2022

Cukup jelas bahwa pasar tidak dapat berdiam dalam waktu yang tidak pasti, dan cepat atau lambat jalan keluar stagnasi pasti akan muncul. Namun, untuk ini, setidaknya secara formal, dibutuhkan alasan. Apakah itu statistik makroekonomi atau faktor-faktor politik. Baru kemarin, muncul permasalahan yang jelas. Tidak ada satu pernyataan pun yang dikeluarkan pada pertemuan NATO yang dapat mempengaruhi pasar. Dengan kata lain, pertumbuhan dolar dikarenakan murni oleh faktor spekulatif atau oleh faktor teknikal. Kemungkinan besar keduanya, karena dolar tumbuh dan bukan turun, ini sepenuhnya sesuai dengan logika tren yang sedang berlangsung untuk memperkuat mata uang AS. Pada intinya, ketika keadaannya setara, atau tanpa berita apapun, dolar akan tumbuh.

Hari ini, dolar akan memiliki beberapa alasan yang cukup bagus untuk tumbuh, yaitu dalam bentuk data mengenai permohonan untuk tunjangan pengangguran. Jumlah permohonan awal akan berkurang hingga 11.000, sementara jumlah permohonan berulang sebesar 5.000.

Jumlah permohonan ulang untuk tunjangan pengangguran (Amerika Serikat):

Perkiraan terbaru untuk GBP/USD pada 30/06/2022

Dan meskipun perubahan-perubahan pada data tampaknya tidak signifikan, itu masih mengurangi jumlah permohonan. Selain itu, AS telah mencapai rekor tingkat pengangguran yang rendah. Jadi, pasar buruh tidak mungkin untuk meningkat lebih lanjut. Dan dengan mempertimbangkan hal ini, penurunan tersebut dalam jumlah permohonan untuk tunjangan pengangguran tampak cukup mengesankan.

Pasangan mata uang GBPUSD bergegas turun karena korelasi positifnya dengan EURUSD. Pergerakan ini memicu breakdown batas bawah pergerakan datar di 1,2155/1,2320. Hasilnya, pound jatuh ke area 1,2100, dimana terjadi stagnasi.

Instrumen teknikal RSI H1 berada dalam zona oversold, yang menandakan short position dalam keadaan overheating dalam waktu singkat. RSI H4 dan D1 bergerak dalam area yang lebih rendah dari indikator 30/50, ini sama dengan arah dari tren utama dan siklus saat ini.

Garis pergerakan MA pada indikator Alligator H1 dan H4 menyempurnakan variable swing dalam arah penurunan.

Perkiraan terbaru untuk GBP/USD pada 30/06/2022

Ekspektasi dan prospek

Dalam situasi ini, area dari level yang telah dilewati di 1,2155 dapat berperan sebagai resistance, yang memperkuat kecenderungan menurun. Sinyal kenaikan lebih lanjut dalam volume short position diharapkan setelah harga dijaga di bawah level 1,2100 dalam periode empat jam. Dalam kasus ini, bears akan memiliki peluang untuk bergerak menuju level psikologis 1,2000.

Analisis indikator kompleks memiliki sinyal variabel dalam jangka pendek karena stagnasi. Indikator-indikator dalam periode intraday dan jangka menengah menandakan siklus penurunan, yang mensinyalkan short position.

Analyst InstaForex
Bagikan artikel ini:
parent
loader...
all-was_read__icon
Anda telah menyaksikan semua publikasi
terbaik saat ini.
Kami sudah mencari sesuatu yang menarik untukmu...
all-was_read__star
Baru saja diterbitkan:
loader...
Publikasi lebih baru...