Berita Industri Kripto:
Institusi perbankan terbesar Swiss, UBS Group, telah memasuki kesepakatan merger dengan "rival"-nya, Credit Suisse. UBS Group akan membayar USD 3,25 miliar untuk menyelesaikan transaksi itu, 60% lebih kecil dari nilai Credit Suisse pada akhir pekan lalu.
Bitcoin bereaksi positif terhadap kabar ini, melewati level $28.500 untuk pertama kalinya sejak Juni 2022.
Raksasa perbankan Swiss, Credit Suisse, mengungkap permasalahan operasional yang serius selama beberapa pekan terakhir. Ini mendorong bank sentral Swiss dan badan pengawas keuangan setempat ikut terlibat.
UBS merespon intervensi itu dengan menyetujui pengambilalihan Credit Suisse senilai $3,25 miliar. Di bawah ketentuan perjanjian yang baru, semua pemegang saham Credit Suisse akan menerima 1 saham UBS untuk 22,48 saham Credit Suisse.
Bank yang sedang mengalami krisis ini akan melanjutkan operasionalnya seperti biasa hingga proses merger berakhir. Sebagai tambahan, Swiss National Bank akan memberikan bank tersebut akses ke sejumlah instrumen yang menawarkan likuiditas tambahan yang besar.
Prospek Pasar Teknikal:
Pasangan BTC/USD telah membentuk swing high baru di level $28.573 dan saat ini bergerak menuju level $30.000, yang merupakan level psikologis untuk trader. Saat ini, bulls mengkonsolidasikan kenaikan terbaru di sekitar level $28.000, tapi pullback lokal mungkin terjadi. Sentimen jangka menengah pada seluruh pasar kriptokurensi adalah bullish dan level-level yang lebih tinggi mungkin dicapai. Momentum pada chart H4 tetap tinggi, jadi kelanjutan tren kenaikan masih mungkin terjadi selama level $23.926 tidak dilanggar dengan jelas (tanpa penurupan candle harian di bawah level ini). Ingat, pasar terus diperdagangkan di atas moving average 50 dan 100 pada chart H4 dan dengan momentum yang kuat dan positif, prospek jangka pendek untuk BTC tetap bullish.
Titik Pivot Mingguan:
WR3 - $29.430
WR2 - $28.530
WR1 - $28.076
Pivot Mingguan - $27.630
WS1 - $27.176
WS2 - $26.730
WS3 - $25.830
Prospek Trading:
Bulls menembus ke atas level penentu yang terletak di $25.442, jadi sekarang prospek jangka menengah untuk BTC adalah bullish. Target berikutnya untuk bulls terlihat di level $32.350. Selama level $19.572 tidak ditembus dengan jelas, ada peluang untuk tren kenaikan jangka panjang berlanjut.