Utama Kuotasi Kalendar Forum
flag

FX.co ★ Rencana trading pada EUR/USD dan GBP/USD untuk pemula pada 8 Februari 2023

parent
Analisis Forex:::2023-02-08T09:24:27

Rencana trading pada EUR/USD dan GBP/USD untuk pemula pada 8 Februari 2023

Rincian kalender ekonomi pada 7 Februari

Kalender ekonomi kosong. Tidak ada laporan penting yang dirilis di UE, Inggris, dan Amerika Serikat.

Dalam hal ini, para investor dan trader fokus pada arus informasi dan berita yang masuk. Ketua Federal Reserve, Jerome Powell, berbicara di depan Economic Club of Washington, di mana dia sekali lagi menunjukkan posisi hawkish regulator. Akan tetapi, pasar mengabaikan kata-kata Powell, mungkin karena fakta bahwa semua pernyataannya telah diketahui dari pertemuan Fed akhir-akhir ini.

Tesis utama dari pidato Powell:

- tekanan inflasi menurun

- masih ada banyak pekerjaan yang harus dilakukan

- suku bunga perlu dinaikkan lebih lanjut

- laporan ketenagakerjaan nasional jauh lebih kuat dari yang diperkirakan

- kebijakan moneter masih belum cukup restriktif

- jika data terus keluar lebih kuat dari yang diperkirakan, Fed akan menaikkan suku bunga lebih banyak lagi

- target inflasi 2% tidak akan berubah

- inflasi akan turun secara signifikan pada tahun 2023

- pasar tenaga kerja lebih kuat karena ekonomi kuat

- tidak ada penurunan inflasi sektor jasa

- sejauh ini tidak ada penurunan inflasi real estat, diperkirakan pada semester 2 tahun 2023

- untuk benar-benar mengurangi inflasi, pelonggaran di pasar tenaga kerja diperlukan

- jika laporan pasar tenaga kerja atau laporam inflasi yang lebih tinggi terus berlanjut, Fed mungkin perli menaikkan suku bunga lebih dari yang ditetapkan pasar

- Fed akan menanggapi statistik yang masuk

Rencana trading pada EUR/USD dan GBP/USD untuk pemula pada 8 Februari 2023

Analisis grafik trading dari 7 Februari

Pasangan mata uang EURUSD mencapai 1,0670 selama siklus penurunan, di mana terdapat pengurangan volume posisi jual. Akibatnya, pasar sedikit melambung di atas 1,0750, tetapi pergerakan ini tidak mengarah pada sesuatu yang kardinal. Sejauh ini, semua ini mengingatkan pada stagnasi yang muncul pada tahap siklus ke bawah.

Pasangan mata uang GBPUSD, terlepas dari manifestasi aktivitas lokal, terus bergerak di dalam area level psikologis 1,2000. Stagnasi harga ini mungkin mengindikasikan penyelarasan kembali kekuatan trading, yang pada akhirnya akan bermain di tangan spekulan.

Kalender ekonomi untuk 8 Februari

Hari ini, kalender ekonomi makro kembali kosong. Tidak ada laporan penting yang diharapkan di UE, Inggris, dan Amerika Serikat.

Dalam hal ini, para investor dan trader akan terus fokus pada arus informasi dan berita yang akan datang.

Rencana trading EUR/USD untuk 8 Februari

Berdasarkan status oversold euro karena aksi harga yang kuat beberapa hari sebelumnya, stagnasi-pullback saat ini adalah langkah yang dibenarkan di pasar. Pada saat yang sama, pembaruan koreksi rendah menunjukkan mood yang terus menurun di antara para trader di pasar.

Dalam situasi ini, sinyal teknikal tentang penyelesaian pergerakan korektif mungkin adalah harga yang bertahan di atas level 1,0800 dalam periode empat jam.

Adapun untuk skenario penurunan, pergerakan korektif yang berkepanjangan dapat terjadi ketika harga bertahan di bawah 1,0660.

Rencana trading pada EUR/USD dan GBP/USD untuk pemula pada 8 Februari 2023

Rencana trading GBP/USD untuk 8 Februari

Dalam situasi ini, perhatian khusus diberikan pada dua nilai, yaitu 1,2100, di mana penahanan di atasnya untuk setidaknya periode empat jam dapat menunjukkan penyelesaian pergerakan korektif, dan 1,1950. Jika harga bertahan di bawah nilai ini pada periode harian, itu dapat memperpanjang siklus penurunan saat ini.

Hingga sinyal teknikal di atas dikonfirmasi, pasar akan terus memiliki turbulensi variabel di sepanjang level psikologis 1,2000.

Rencana trading pada EUR/USD dan GBP/USD untuk pemula pada 8 Februari 2023

Yang terdapat dalam grafik

Jenis grafik candlestick berupa persegi panjang berwarna putih dan hitam, dengan garis di atas dan bawah. Dengan analisis terperinci dari setiap candle individu, Anda dapat melihat karakteristiknya relatif terhadap kerangka waktu tertentu: harga pembukaan, harga penutupan, intraday tinggi dan rendah.

Level horizontal merupakan koordinat harga, relatif di mana harga dapat berhenti atau membalikkan lintasannya. Di pasar, level ini disebut support dan resistance.

Lingkaran dan persegi panjang adalah contoh yang disorot di mana harga berbalik dalam sejarah. Penyorotan warna ini menunjukkan garis horizontal yang dapat menekan harga aset di masa depan.

Panah atas/bawah adalah petunjuk dari kemungkinan arah harga di masa depan.

Analyst InstaForex
Bagikan artikel ini:
parent
loader...
all-was_read__icon
Anda telah menyaksikan semua publikasi
terbaik saat ini.
Kami sudah mencari sesuatu yang menarik untukmu...
all-was_read__star
Baru saja diterbitkan:
loader...
Publikasi lebih baru...