EURUSD diperdagangkan di sekitar 1.0905-1.0910. Dalam istilah Ichimoku cloud, tren dalam grafik 4 jam adalah bearish karena harga tetap di bawah Kumo (awan/cloud). Dalam posting sebelumnya kami memperingatkan bahwa di awal pekan kami mengharapkan pantulan harga menuju cloud resistance. Sejauh ini, harga telah memantul dari 1.0845 ke 1.0930. Cloud resistance ditemukan di 1.0940-1.0970. Bull perlu menembus level ini untuk mengambil kembali kendali tren. Chikou span (indikator garis hitam) berada di bawah pola candle (bearish). Chikou span mencapai dan menguji resistance pola candle tetapi sepertinya sejauh ini gagal menembusnya. Support ditemukan di 1.09 dan 1.0890 oleh tenkan-sen (indikator garis merah) dan kijun-sen (indikator garis kuning).