Jumat lalu, pasangan GBP/USD menguji level support 1,2850, yang sesuai dengan garis atas indikator Bollinger Bands pada chart harian. Dari sudut pandang formal, pound telah memperbarui puncak harga beberapa bulannya (terakhir kali pasangan mata uang ini berada di level ini adalah pada bulan April), tetapi kenyataannya, situasi ini tidak terlihat begitu baik bagi para pembeli. Selama tiga pekan terakhir, pound telah berulang kali mendekati target 1,2850, tetapi setiap kali melakukannya, ia gagal mencapai hambatan harga ini. Perhatikan chart mingguan dan harian pada GBP/USD: sejak pertengahan bulan Juni, pasangan mata uang ini telah menunjukkan dinamika seperti gelombang, karena berulang kali mencoba menembus level resistance yang sulit. Terakhir kali, upaya tersebut juga berakhir dengan kegagalan. Pada awal pekan trading baru, para penjual kembali mengambil inisiatif, menarik harga ke kisaran angka ke-27.
Diperlukan pemicu berita
Pound memerlukan pemicu berita yang kuat untuk menembus pertahanan (1,2850), mendekati batas angka ke-29, dan di masa depan mencapai level harga angka ke-30. Tidak diragukan, skenario seperti itu memungkinkan dalam keadaan kelemahan dolar AS secara umum, tetapi seperti yang terlihat dari pengalaman, bahkan dalam kasus ini, pound tidak seharusnya berperan sebagai pengikut, tetapi sebagai pemimpin.
Seperti yang disebutkan di atas, pasangan GBP/USD telah berada dalam tren naik yang berkelanjutan sejak pertengahan Juni. Awalnya, support untuk pound berasal dari data inflasi yang meningkat di Inggris. Ternyata indeks harga konsumen inti, tidak termasuk harga makanan dan energi, melonjak menjadi 7,1% pada bulan Mei, sedangkan sebagian besar analis memprediksi bahwa angka tersebut akan turun menjadi 6,7%. Indikator tersebut memperbarui rekor beberapa tahun - ini merupakan laju pertumbuhan terkuat sejak 1992. Pada tahun ini, indikator tersebut menunjukkan tren naik selama dua bulan berturut-turut.
Fakta ini memperkuat posisi pound, tetapi "aliansi" utamanya ternyata Bank of England, yang secara tak terduga menaikkan suku bunga sebesar 50 basis poin beberapa hari setelah rilis (prakiraan dasar mengasumsikan kenaikan 25 poin). Lebih dari itu, dalam pernyataan pendampingnya, bank sentral tidak melonggarkan pembicaraannya dan mengisyaratkan pengetatan kebijakan moneter lebih lanjut. Secara khusus, bank sentral tersebut mengindikasikan bahwa mereka akan terus "mengawasi tanda-tanda tekanan inflasi di ekonomi, termasuk situasi pasar tenaga kerja dan dinamika upah, serta inflasi di sektor jasa." Sementara itu, Bank memperingatkan bahwa jika tekanan inflasi terus berlanjut, suku bunga mungkin akan tetap tinggi lebih lama dari yang diperkirakan.
Peristiwa bulan lalu memungkinkan para pembeli untuk menutupi hampir 500 poin pergerakan: pada awal bulan Juni, harga tersebut berfluktuasi di dekat level 24, sedangkan pada gelombang momentum naiknya, harga naik hingga pertengahan level 28. Namun, target 1,2850 menjadi plafon harga untuk bulls. Untuk membangun pergerakan ke atas, Anda perlu mengalami semacam de javu: pertumbuhan inflasi lebih lanjut (kali ini pada bulan Juni) + hasil hawkish pada pertemuan BoE berikutnya. Namun, agar berhasil mencapai ambang harha 1,2850-1,3000, cukup memenuhi hanya poin pertama dari "rencana" (dengan asumsi indeks dolar tetap pada posisi sebelumnya dan tidak menguat setelah rilis data inflasi AS).
Laporan penting yang akan datang
Indeks harga konsumen di Inggris untuk bulan Juni akan dirilis pekan depan - 19 Juli. Indeks ini akan menjadi hal yang penting menjelang pertemuan BoE pada bulan Agustus. Namun, selain laporan inflasi, kita juga harus memperhatikan laporan lain - di bidang pasar tenaga kerja di Inggris. Laporan tersebut akan dirilis pada hari Selasa. Jika komponen utama tersebut ternyata berada dalam zona hijau (terutama indikator pro-inflasi), pound akan menerima semacam "bantuan awal" yang akan sangat ditingkatkan dalam kasus laporan inflasi yang kuat. Dengan kata lain, jika kedua laporan (pasar tenaga kerja + inflasi) berada dalam kondisi positif, kemungkinan kenaikan suku bunga pada bulan Agustus akan meningkat secara signifikan, dan hal ini akan mendukung mata uang Inggris.
Berdasarkan prakiraan awal, tingkat pengangguran akan tetap pada level yang sama (3,8%), jumlah pekerja akan meningkat sebesar 20.000 (setelah penurunan sebesar 13.000 pada bulan sebelumnya), dan komponen gaji akan menunjukkan dinamika yang bertentangan dengan pembayaran bonus, indikator tersebut akan naik menjadi 6,8%, tanpa bonus - itu akan sedikit turun menjadi 7,1%.
Secara keseluruhan, jika Anda percaya dengan prakiraan tersebut, laporan hari Selasa akan mendukung mata uang Inggris. Jika indikator tersebut ternyata berada dalam zona hijau (terutama komponen gaji pada laporan tersebut), para pembeli dapat kembali menguji level resistance di 1,2850, yang ternyata sulit ditembus. Namun, bahkan dalam hal ini, pound tidak mungkin menetap di atas target ini dan menetap dalam angka ke-29. Menurut pendapat saya, dimungkinkan terjadinya skenario seperti itu jika terjadi percepatan laju pertumbuhan IHK Inggris dan/atau pelemahan skala besar pada mata uang AS.
Dari sudut pandang teknikal, pada chart harian, harga berada di antara garis tengah dan garis atas Bollinger Bands, yang menunjukkan kecenderungan bullish. Pada chart harian dan mingguan, indikator Ichimoku membentuk sinyal bullish "Parade of Lines", di mana harga berada di atas semua garis indikator, termasuk di atas Kumo cloud. Sinyal ini juga menunjukkan sentimen bullish. Target terdekat adalah level 1,2850 yang disebutkan sebelumnya (garis atas Bollinger Bands pada D1). Tingkat resistance berikutnya (dan, sesuai dengan itu, target berikutnya) adalah level 1,2950 - ini juga merupakan garis atas indikator Bollinger Bands, tetapi sudah pada chart mingguan.