Utama Kuotasi Kalendar Forum
flag

FX.co ★ Rencana trading untuk EUR/USD dan GBP/USD pada 15 Agustus

parent
Analisis Forex:::2023-08-15T08:06:35

Rencana trading untuk EUR/USD dan GBP/USD pada 15 Agustus

Permintaan dolar melonjak begitu sesi perdagangan AS dimulai. Namun, rollback terbentuk tak lama kemudian, menunjukkan bahwa pergerakan tersebut mungkin spekulasi sederhana, atau kesalahan dari investor institusional besar.

Karena banyak pelaku pasar menunjukkan aktivitas kecil, yang mengarah ke apa yang disebut pasar tipis, satu bid dari pemain besar memang dapat menggerakkan pasar.

Hari ini, data tingkat pengangguran Inggris akan dirilis, tetapi tidak akan memengaruhi sentimen pasar karena prakiraan menujukkan tidak akan ada perubahan. Sementara itu, laporan penjualan ritel AS dapat menyebabkan rebound dolar, karena indeks ini mungkin menunjukkan perlambatan dari 1,5% menjadi 1,0%.

Penjualan Ritel AS

Rencana trading untuk EUR/USD dan GBP/USD pada 15 Agustus

Terlepas dari lonjakan aktivitas lokal, EUR/USD jatuh ke dalam stagnasi, karena posisi short turun di sekitar level support 1.0900. Dalam situasi ini, rebound atau breakout dapat terbentuk, tergantung pada perilaku spekulan.

Rencana trading untuk EUR/USD dan GBP/USD pada 15 Agustus

GBP/USD mencapai titik terendah lokal bulan Agustus, di mana volume posisi short menurun. Ini menghasilkan rollback menuju 1.2700. Untuk pertumbuhan selanjutnya, pasangan ini harus naik di atas 1.2700 dan bertahan di sana. Jika tidak, stagnasi dapat dimulai.

Analyst InstaForex
Bagikan artikel ini:
parent
loader...
all-was_read__icon
Anda telah menyaksikan semua publikasi
terbaik saat ini.
Kami sudah mencari sesuatu yang menarik untukmu...
all-was_read__star
Baru saja diterbitkan:
loader...
Publikasi lebih baru...