Utama Kuotasi Kalendar Forum
flag

FX.co ★ EUR/USD. 21 Februari. Menunggu risalah FOMC

parent
Analisis Forex:::2024-02-21T10:05:41

EUR/USD. 21 Februari. Menunggu risalah FOMC

Pasangan EUR/USD melanjutkan pergerakan naiknya pada hari Selasa menuju level korektif 76,4% (1,0823). Pantulan nilai tukar pasangan ini dari level ini memungkinkan kita untuk mengandalkan reversal yang menguntungkan mata uang AS dan beberapa penurunan menuju level 1,0785 dan 1,0725. Kenaikan mata uang Eropa masih belum kuat, tetapi sentimen pasar sudah mulai berubah menjadi "bullish". Konsolidasi nilai tukar pasangan ini di atas level 1,0823 meningkatkan kemungkinan berlanjutnya pertumbuhan menuju level korektif berikutnya di 61,8% (1,0883).

EUR/USD. 21 Februari. Menunggu risalah FOMC

Situasi wave menjadi lebih jelas. Wave menurun sebelumnya yang telah selesai, menembus titik terendah wave sebelumnya dengan meyakinkan, dan wave naik yang baru menembus puncak dari wave sebelumnya (dari 12 Februari). Dengan demikian, sinyal pertama selesainya tren "bearish" telah muncul. Jika ini masalahnya, dalam beberapa minggu ke depan, trader bullish mungkin akan lebih aktif menyerang dibandingkan sebelumnya, meskipun, misalnya, minggu ini latar belakang informasi sangat lemah sehingga cukup sulit bagi saya untuk berasumsi bull akan melancarkan serangan berdasarkan data yang mana. Menurut saya, kenaikan mata uang Eropa memang jauh dari seratus persen, tetapi tidak bisa selamanya turun.

Tidak ada informasi latar belakang pada hari Selasa, dan hari ini situasinya akan sedikit lebih baik. Baru pada sore hari di Amerika Serikat, risalah FOMC dari rapat bulan Januari akan dirilis, yang mungkin berisi informasi menarik. Karena regulator memutuskan untuk mempertahankan level suku bunga, maka dapat diasumsikan bahwa nada risalah rapat akan bersifat "hawkish". Saat ini, tidak ada anggota Dewan yang mendukung penurunan suku bunga. Namun, saya juga ingin mengingatkan Anda bahwa risalah FOMC jarang memengaruhi sentimen trader, dan jarang berisi informasi yang tidak diketahui tentang pasar. Oleh karena itu, saya menyarankan untuk meninjaunya, tetapi bahkan malam ini, saya memperkirakan aktivitas trader tidka tinggi.

EUR/USD. 21 Februari. Menunggu risalah FOMC

Di chart 4 jam, pasangan ini telah naik ke garis atas channel tren menurun dan telah berkonsolidasi di atasnya. Dengan demikian, kita memiliki sinyal lain dari perubahan tren menjadi "bullish". Saat ini pergerakan naik dapat berlanjut menuju level korektif 50,0% (1,0862). Tidak ada penyimpangan yang akan terbentuk pada indikator mana pun. Latar belakang informasi tidak mendukung pembeli, tetapi selama beberapa saat, mereka dapat menyerang berdasarkan faktor grafis. Rebound dari level 1,0862 akan menguntungkan mata uang AS dan beberapa penurunan kuotasi.

Laporan Commitments of Traders (COT):

EUR/USD. 21 Februari. Menunggu risalah FOMC

Pada minggu pelaporan sebelumnya, para spekulan membuka 8398 kontrak long dan 17713 kontrak short. Sentimen trader besar masih "bullish", tetapi terus melemah. Jumlah kontrak long yang terkonsentrasi di tangan spekulan kini berjumlah 210 ribu, dan kontrak short 158 ribu. Saya masih yakin bahwa situasinya akan terus berubah dan menguntungkan penjual. Bull telah mendominasi pasar terlalu lama, dan sekarang mereka memerlukan latar belakang informasi yang kuat untuk mempertahankan tren "bullish". Saya tidak melihat latar belakang seperti itu sekarang. Trader profesional mungkin akan terus menutup posisi long (atau membuka posisi short) dalam waktu dekat. Saya yakin bahwa angka-angka saat ini memungkinkan berlanjutnya penurunan euro dalam beberapa bulan mendatang.

Kalender berita untuk AS dan Zona Euro:

AS – Risalah Rapat FOMC (19:00 UTC).

Pada tanggal 21 Februari, kalender peristiwa ekonomi hanya berisi satu entri. Dampak latar belakang informasi terhadap sentimen trader saat ini akan sangat lemah.

Prakiraan EUR/USD dan kiat-kiat trader:

Penjualan pasangan ini mungkin dilakukan saat rebound dari level 1,0823 di chart per jam dengan target di 1,0785 dan 1,0725. Pembelian pasangan ini akan dimungkinkan dengan konsolidasi di atas channel tren menurun di chart 4 jam dengan target di 1,0823 dan 1,0862. Target pertama telah tercapai. Pembelian baru - dengan penutupan di atas 1,0823 dengan target di 1,0883.

Analyst InstaForex
Bagikan artikel ini:
parent
loader...
all-was_read__icon
Anda telah menyaksikan semua publikasi
terbaik saat ini.
Kami sudah mencari sesuatu yang menarik untukmu...
all-was_read__star
Baru saja diterbitkan:
loader...
Publikasi lebih baru...