Utama Kuotasi Kalendar Forum
flag

FX.co ★ abongendon's Trading Journal

back
Jurnal Trader:::2024-04-25T00:56:16

abongendon's Trading Journal

Jurnal trading hari Kamis, 25 April 2024 USDCHF Assalamu'alaikum dan selamat pagi sahabat forum. Mudah-mudahan keadaannya semakin bersemangat menyambut pertengahan pekan. Semoga hasil trading selanjutnya bisa lebih maksimal. Kita kembali aktif di forum Investsocial untuk berdiskusi dan berbagi pengetahuan. Kalender ekonomi hari ini :

abongendon's Trading Journal

Kerangka waktu 4 jam Mappingan dari kondisi grafik di bawah tampak bahwa trend untuk market UsdChf sejak awal bulan lebih cenderung berjalan ke sisi Uptrend. Pada akhir pekan lalu ada moment bearish yang memang ada upaya dari pihak seller berusaha menurunkan posisi candlestick berjalan ke bawah, usaha itu mampu membawa harga jatuh hingga ke bawah indikator SMA 100 atau sampai di posisi 0.9012. Tapi mulai awal pekan kemarin hingga hari ini candlestick mampu naik ke atas karena sekarang posisi harga di market berjalan di sekitar area 0.9143. Namun trend bullish tampak tidak berjalan mulus karena dalam beberapa jam terakhir tampak ada konsolidasi harga di market. Kalau di ukur dari posisi pembukaan market di hari Senin dan Selasa tampak trend meneruskan bullish. Hingga periode perdagangan semalam candlestick telah berjalan naik. Dari situasi market terakhir dapat diambil kesimpulan bahwa harga berupaya naik lebih tinggi, candlestick telah terbang mencoba semakin jauh dari zona simple moving average periode 100. Posisi harga tampak masih ada peluang berjalan ke sisi bullish lagi. Tapi seperti biasanya market di market sesi Asia yang masih sepi, diprediksi masih ada moment konsolidasi harga sambil menantikan sesi Eropa dan Amerika untuk memantau peningkatan volume transaksi. Prediksi arah trend di market UsdChf hari ini mungkin masih bisa terus bergerak di bawah penguasaan pihak buyer dengan tujuan bullish berikutnya mengetes area harga sekitar 0.9187. Kalau bisa melewati area tersebut, maka ada peluang untuk berjalan semakin tinggi. Untuk membuka posisi Beli sebaiknya tunggu harga naik ke posisi 0.9146 karena masih ada kemungkinan koreksi turun yang sering terjadi pagi sampai menjelang sesi Eropa. Saya sarankan agar tidak tergesa-gesa membuka posisi karena market rawan dengan koreksi harga dan keadaan konsolidasi. Opsi Transaksi : - Buy di area 0.9157, Take Profit : 0.9187, Stop Loss : 0.9132 Grafik USDCHF :

abongendon's Trading Journal

photo
Forum pengguna
Bagikan artikel ini:
back

Komentar:

loader...
all-was_read__icon
Anda telah menyaksikan semua publikasi
terbaik saat ini.
Kami sudah mencari sesuatu yang menarik untukmu...
all-was_read__star
Baru saja diterbitkan:
loader...
Publikasi lebih baru...