Utama Kuotasi Kalendar Forum
flag

FX.co ★ Analisis dan sinyal trading untuk pemula. Bagaimana trading pasangan mata uang EUR/USD pada 20 Juli? Rencana untuk membuka dan menutup transaksi pada hari Senin.

parent
Analisis Forex:::2020-07-20T01:58:51

Analisis dan sinyal trading untuk pemula. Bagaimana trading pasangan mata uang EUR/USD pada 20 Juli? Rencana untuk membuka dan menutup transaksi pada hari Senin.

Chart per jam pasangan EUR/USD.

Analisis dan sinyal trading untuk pemula. Bagaimana trading pasangan mata uang EUR/USD pada 20 Juli? Rencana untuk membuka dan menutup transaksi pada hari Senin.

Jumat seperti hari-hari sebelumnya, cukup sulit untuk trading. Masalahnya adalah trader gelisah sebelum peristiwa penting, yaitu pertemuan puncak UE. Sebagai tambahan pada hari Kamis, hasil rapat ECB dirangkum. Dan meskipun tidak ada perubahan penting yang dibuat terhadap kebijakan moneter, pasangan mata uang euro/doler berhasil terbang tinggi dan turun dengan sama cepatnya pada hari ini. Pada hari Jumat, trader kembali membeli euro dan dengan itu memicu penguatannya. Pembeli jelas mengharapkan bahwa negara-negara UE akan dapat menyepakati anggaran untuk 2021-2027, serta dana pemulihan. Ingat bahwa ini penting untuk mata uang euro dan pasar mata uang. Tanpa persetujuan 27 negara-negara anggota UE, anggaran tentu tidak akan diadopsi, meskipun ini bukanlah situasi yang mengerikan karena seluruh pihak memiliki waktu setidaknya enam bulan untuk mencapai kesepakatan. Namun, pada isu dana pemulihan, yang merupakan sebuah program untuk menggalang dana 750 miliar euro dan akan dibagikan ke negara-negera UE yang paling terdampak, sangatlah darurat. Semakin lama negara-negara tersebut menunggu bantuan keuangan dari UE, semakin lama waktu pemulihan. Bisnis adalah hal yang tidak dapat ditunda selama beberapa bulan atau enam bulan. Oleh karena itu, di masa krisis, mereka perlu suntikan dana darurat, meskipun dalam bentuk pinjaman, meskipun dalam bentuk bantuan cuma-cuma, jika tidak mereka akan mati. Tapi inilah tepatnya yang menimbulkan masalah, karena sebagian negara UE tidak setuju untuk mendistribusikan dana yang terkumpul sebagai bantuan gratis, seperti yang disarankan oleh Komisi Eropa dan kepala Dewan Eropa, Charles Michel. Dengan demikian, euro dapat menjadi lebih murah pada awal pekan ini.

Analisis teknikal untuk kali ketiga dalam beberapa hari terakhir menunjukkan bahwa pasangan ini bersiap untuk penurunan baru. Kali ini, kuotasi pasangan ini naik ke garis resistance (merah pada chart), yang tidak memungkinkan harga untuk naik. Dengan demikian, mulai dari garis ini, disarankan untuk trading pasangan ini hari ini. Pada 20 Juli, skenario berikut mungkin terjadi:

1) Kami belum menyarankan untuk mempertimbangkan pembelian mata uang euro, karena harga tidak dapat mencapai di atas garis resistance di 1.1442. Namun, jika pembeli masih dapat melewatinya pada akhir jam berikutnya, kami sarankan membuka pembelian dengan target di 1.1500. Rentang target sesuai dengan volatilitas pasangan ini.

2) Saat pasangan ini melanjutkan perdagangan di bawah level 1.1442, penjualan sekarang lebih disarankan dengan target di 1.1371 dan 1.1325. Selain itu, kita memiliki sinyal dalam bentuk rebound dari 1.1442. Pada hari Senin, jangan lupa bahwa hasil final rapat UE akan diketahui, jadi jika ada kejutan, maka harus ikut dipertimbangkan saat membuka transaksi apapun.

Pidato dan laporan penting (selalu ada dalam kalender berita) dapat sangat mempengaruhi pergerakan pasangan mata uang. Oleh karena itu, saat exit, disarankan untuk trading sehati-hati mungkin atau exit dari pasar untuk menghindari reversal tajam harga terhadap pergerakan sebelumnya.

Pemula di pasar Forex harus ingat bahwa setiap trading tidak selalu dapat menguntungkan. Pengembangan strategi yang jelas dan manajemen uang adalah kunci kesuksesan dalam trading untuk periode waktu yang lama.

Analyst InstaForex
Bagikan artikel ini:
parent
loader...
all-was_read__icon
Anda telah menyaksikan semua publikasi
terbaik saat ini.
Kami sudah mencari sesuatu yang menarik untukmu...
all-was_read__star
Baru saja diterbitkan:
loader...
Publikasi lebih baru...