Utama Kuotasi Kalendar Forum
flag

FX.co ★ Analisis Teknikal BTC/USD untuk 16 Juni 2022

parent
Analisis Crypto:::2022-06-16T07:53:44

Analisis Teknikal BTC/USD untuk 16 Juni 2022

Berita Industri Kripto:

Menurut pernyataan resmi perusahaan belum lama ini kepada Komisi Sekuritas (SEC), MicroStrategy memiliki 130.000 BTC, atau kurang dari $4 miliar. Penurunan drastis Bitcoin ke level $21.000 menyebabkan perusahaan kehilangan lebih dari $100 juta. Seolah itu tidak cukup, saham NASDAQ MicroStrategy mengalami penurunan tajam lebih dari 25%.

Perusahaan yang dipimpin Michael Saylor ini telah mengumpulkan Bitcoin sejak Agustus 2020. Per 31 Maret 2022, harga rata-rata pembelian BTC MicroStrategy adalah $30.700. Penurunan brutal Bitcoin ke level $21.000 telah menempatkan perusahaan ini dalam masalah besar. Para investor menyingkirkan saham MS karena takut akan kelanjutan penurunan dan kehilangan seluruh modal.

Terlepas dari sentimen yang sangat negatif dan kepanikan di mana-mana, CEO MicroStrategy menyerukan akal sehat dan seperti biasa memastikan tidak perlu khawatir dan perusahaan tidak berniat untuk menjual Bitcoin-nya.

Profil Twitter CryptoWhale, yang melacak transfer modal dalam jumlah besar, menyatakan bahwa MicroStrategy mentransfer 2.089 Bitcoin (sekitar $48 juta) ke wallet baru untuk pertama kalinya dalam sejarah.

Prospek Pasar Teknikal:

Pasangan BTC/USD membentuk swing low baru di level $20.759 seiring pergerakannya mendekati level psikologis bulat $20.000. Support teknikal jangka panjang utama dari 12 Mei 2022 yang terletak di $25.371 telah ditembus karena tren menurun berlanjut. Saat ini bull berhasil menembus ke atas resistance garis tren jangka pendek, namun pasar dalam tekanan bearish dan target bear selanjutnya tampak di level $20.000 ke bawah. Resistance teknikal terdekat terletak di level $23.000, namun untuk mengubah sentimen menjadi lebih bullish, pasar harus kembali menembus level $27.921.

Analisis Teknikal BTC/USD untuk 16 Juni 2022

Pivot Point Mingguan:

WR3 - $34.537

WR2 - $33.170

WR1 - $29.508

Pivot Mingguan - $28.238

WS1 - $24.813

WS2 - $23.432

WS3 - $20.071

Prospek Trading:

Tren menurun pada timeframe H4, harian, dan mingguan berlanjut. Sejauh ini, setiap pantulan dan upaya untuk rally digunakan pelaku pasar untuk menjual Bitcoin di harga yang lebih menguntungkan, sehingga tekanan masih besar. Support teknikal jangka panjang utama tampak di level psikologis bulat $20.000.

Analyst InstaForex
Bagikan artikel ini:
parent
loader...
all-was_read__icon
Anda telah menyaksikan semua publikasi
terbaik saat ini.
Kami sudah mencari sesuatu yang menarik untukmu...
all-was_read__star
Baru saja diterbitkan:
loader...
Publikasi lebih baru...